Dandim 1002/HST Tegaskan Menjadi TNI-AD Tidak Dipungut Biaya Apapun Alias Gratis

    Dandim 1002/HST Tegaskan Menjadi TNI-AD Tidak Dipungut Biaya Apapun Alias Gratis
    Dandim 1002/HST Tegaskan Menjadi TNI-AD Tidak Dipungut Biaya Apapun Alias Gratis

    BARABAI-Kodim 1002/HST berangkatkan 46 orang putra terbaik Kabupaten Hulu Sungai Tengah  untuk mengikuti tahapan Seleksi Penerimaan Calon Bintara PK TNI AD TA. 2023 yang akan dilaksanakan di Ajenrem  Banjarmasin. Jum'at (28/7/2023)

    Sebelum berangkat dilakukan pengecekan personel dan kesiapan keberangkatan agar semua kelengkapan administrasi dan lainnya lengkap sebelum berangkat menuju Banjarmasin.

    Plh.Pasipers Kodim 1002/HST Kapten Inf Rudi Hartono dari 53 peserta yang sudah terdaftar hanya 46 orang yang diberangkatkan, sisanya mengundurkan diri karena administrasi tidak lengkap, "ujarnya

    Lebih lanjut Kapten Inf Rudi Hartono menyampaikan agar para peserta seleksi untuk menyiapkan fisik maupun mental kalian karena akan mengikuti tahapan seleksi TNI AD di Ajenrem Banjarmasin dan hindari hal-hal yang tidak diinginkan selama kalian mengikuti tahapan seleksi.

    Mohon restu dari kedua orang sebelum berangkat,  perbanyak Ibadah dan berdoa, dan tetap bina fisik dan mental hindari melakukan hal-hal yang merugikan diri sendiri, ”imbuhnya

    Sementara itu, Dandim 1002/HST  Letkol Kav Gagang Prawardhana.S.I.P., M.Han mendoakan semoga para peserta yang diberangkatkan ini selalu diberikan kelancaran dan kesehatan serta berharap tercapai cita-cita mereka untuk menjadi prajurit TNI-AD, serta menjadi kebanggaan keluarga khususnya orangnya tua, ”ucapnya

    “Jaga kesehatan agar bisa mengikuti tahapan seleksi penerimaan Bintara TNI AD secara maksimal, ikuti aturan yang ada jangan lupa berdoa dan tetap semangat, dan yang terpenting jangan percaya pada oknum yang menjanjikan kelulusan dengan meminta imbalan, itu semua tidak benar, segera laporkan ke panitia seleksi apabila itu terjadi, Karena untuk masuk dan mengikuti pendidikan menjadi TNI-AD semua gratis tidak pungut biaya apapun alias gratis, "tegas Dandim.(pendim1002).

    hst
    Maskuri

    Maskuri

    Artikel Sebelumnya

    Jabatan Danramil dan Pa Sandi Kodim 1002/HST ...

    Artikel Berikutnya

    Dandim 1002/HST Sambangi Kantor BPBD Hulu...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Danlanud Sultan Hasanuddin Mengantar Keberangkatan Wakil Presiden RI Kunker Ke Larantuka
    TNI dan ADF Bicarakan Peningkatan Kerjasama Militer
    Lulus S3 1,5 Tahun: Siapa Bilang Pendidikan Harus Lambat?

    Ikuti Kami